Perawatan Kulit Wajah

Salah satu bagian tubuh yang menunjang penampilan adalah wajah. Sehingga perawatan untuk kulit wajah menjadi hal yang perlu diperhatikan karena wajah merupakan bagian yang paling sensitif dibandingkan dengan bagian kulit tubuh yang lain.

Pengaruh hormon terhadap kulit wajah sangat dominan. Pada saat remaja, produksi hormon pertumbuhan dan produksi kelenjar minyak meningkat, sehingga kulit wajah pun menjadi lebih sensitif dan menimbulkan masalah seperti jerawat. Namun, seiring dengan usia, produksi hormon pertumbuhan dan kelenjar minyak menurun, sehingga kulit pun jadi cenderung kering dan keriput. Oleh karena itu, perawatan kulit wajah menjadi hal yang harus diutamakan, baik bagi pria maupun wanita.

Berikut ini tips-tips perawatan wajah :
• Makan banyak buah-buahan dan sayuran karena mengandung vitamin dan zat antioksidan yang penting bagi kesehatan kulit

• Banyaklah minum air putih

• Pilih produk perawatan wajah secara tepat sesuai dengan jenis kulit

• Sebelum menyentuh wajah sebaiknya cuci tangan terlebih dahulu

• Bersihkan wajah setiap pagi dan malam secara teratur. Meski Anda tidak memakai make up sepanjang hari, sebaiknya wajah tetap dibersihkan dimalam hari, karena wajah mudah terkena kotoran. Begitu pula pada pagi hari, wajah juga perlu dibersihkan, karena kulit mengeluarkan lemak dan kotoran pada malam hari

• Pada saat membersihkan wajah, sebaiknya kulit wajah dipijat untuk menstimulasi sirkulasi pertukaran sel-sel pada kulit. Pijatan lembut selama dua menit ini bisa menyantaikan wajah, memberi kecerahan kulit, dan menghilangkan keletihan

• Gunakan sunscreen saat beraktivitas di luar ruangan untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari

• Pemakaian pelembab sangat dianjurkan untuk mempertahankan kelembaban kulit, terutama bagi yang berusia 25 tahun ke atas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar